Inilah Cara Minum Green Tea Untuk Kurus dengan Cepat dan Mudah - ATURAN WARAS CANTIK
Loading...

Inilah Cara Minum Green Tea Untuk Kurus dengan Cepat dan Mudah

Loading...
Loading...
Cara minum green tea untuk kurus dengan cepat dan mudah. Tubuh gemuk dengan berat badan berlebih masih menjadi masalah yang sering dialami pria dan wanita. Umumnya mereka akan mudah naik berat badannya karena metabolisme tubuh yang lambat. Sebagai contoh wanita yang banyak diam atau kurang aktivitas maka akan mudah naik berat badannya dan menjadi gemuk dengan timbunan lemak pada bagian tubuh seperti pinggang, paha, lengan dan perut. Nah, jika saat ini Anda sedang mengalaminya. ada cara yang sangat ampuh untuk menguruskan tubuh yaitu dengan minum teh hijau (green tea).

Green tea atau teh hijau memang memiliki manfaat meningkatkan metabolisme tubuh dan membantu membakar lemak dalam tubuh. Dengan khasiatnya tersebut maka teh hijau sering digunakan untuk diet menurunkan berat badan dan menguruskan tubuh agar langsing. Lantas bagaimana cara minum green tea untuk kurus yang ideal?.Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Aturan dan Cara Minum Green Tea Untuk Kurus Cepat


Green tea atau teh hijau memiliki kandungan senyawa aktif catechin yang berguna meningkatkan metabolisme tubuh. Dengan membiasakan minum 5 cangkir setiap hari maka akan membantu meningkatkan pembakaran kalori dan lemak dalam tubuh. Namun dengan minum 5 gelas maka akan rawan dengan efek samping yang bisa ditimbulkan dari teh hijau. Oleh karena itu penting untuk mengetahui cara minum green tea yang benar dan tepat agar badan kurus dengan aman. Seperti apa metodenya dan bagaimana cara minum green tea untuk kurus yang tepat dan benar?.

Cara minum green tea agar badan cepat kurus yaitu dengan tidak berlebihan dalam takaran mengkonsumsinya. Jika diatas tadi hasil penelitian menyebutkan 5 cangkir setiap hari maka akan berisiko efek samping. Cara yang benar dalam minum green tea yaitu cukup 2 sampai 3 kali sehari. Anda bisa meminumnya pagi sebelum sarapan, siang setelah makan dan malam sebelum tidur.

Memang dengan aturan minum green tea 3 kali sehari tadi membutuhkan waktu lebih lama dalam menguruskan badan dibandingkan dengan cara minum sampai 5 kali atau lebih. Namun dari segi kesehatan lebih aman terhindar dari bahaya teh hijau yang ditimbulkan. Intinya Untuk menguruskan badan dengan teh hijau agar cepat yaitu dengan meminumnya secara teratur dan rutin setiap hari dan melakukan aktivitas olahraga teratur.

Jadi, Untuk membuat bentuk tubuh menjadi ideal maka cukup Anda ikuti aturan dan cara minum green tea diatas kemudian lakukan aktivitas olahraga seperti jogging, bersepeda atau berenang. Tiga jenis olahraga tersebut terbukti mampu menguruskan badan yang gemuk dengan cepat. Demikianlah ulasan singkat tentang cara minum green tea untuk kurus dengan cepat dan mudah. Semoga ulasan tips tadi bisa bermanfaat bagi Anda semua dan salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "Inilah Cara Minum Green Tea Untuk Kurus dengan Cepat dan Mudah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel